Hitungan Matematika memang benar
Tapi ada asas yang harus diperhatikan
Bagimu, setiap hari harus dengan keuntungan
Tapi kau lupa dengan asas dan aturan
Jika kumbang saja terus terbang
Ia mengudara tanpa ada halangan
Kenapa kau terbang harus terkekang aturan ?
Kenapa kau terbang penuh dengan asas kenormaan ?
Ibarat semut yang berbaris berjalan
Ia tahu bahwa tak berhak ada didepan
Ia perhatikan kawan pada barisan
Walau ia sadar, ia mampu mendahului tanpa memperdulikan
Jika benar hidup dengan berbagai kebebasannya
Kau salah !
Hidup ada yang mengaturnya
Hitung saja hidupmu dengan Matematika
Sampai kau sadar, bahwa takdir tak bisa dipermaikan begitu saja
Lamongan, 26 April 2020
08.28 am.
0 comments:
Post a Comment